Lowongan Kerja Perusahaan Umum (Perum) Jasa Tirta I - bkerja.com - Bekerja menjadi karyawan di perusahaan Badan Usaha Milik Negara merupakan hal yang wajar jika diinginkan oleh para pencari kerja. Namun banyak pencari kerja yang tidak dapat merealisasikannya karena kualifikasi dan persyaratan yang cukup kompleks. Hal ini dimaksudkan untuk mendapatkan tenaga kerja yang profesional, siap berkembang dan berani mengambil tantangan. Perusahaan Umum (Perum) Jasa Tirta I saat ini membuka kesempatan dan peluang bergabung untuk bersama-sama dan bahu-membahu meningkatkan performa dan capaian kinerja perusahaan. Jika anda memiliki kualifikasi dan kemampuan serta memenuhi persyaratan, segeralah ajukan lamaran pekerjaan anda untuk diseleksi dan dapat bergabung dengan tim kerja Perusahaan Umum (Perum) Jasa Tirta I ini.
Lowongan Kerja BUMN Perusahaan Umum (Perum) Jasa Tirta I
Perusahaan Umum (Perum) Jasa Tirta I, sebuah badan usaha milik negara yang bergerak di bidang pengelolaan sumber daya air. Perusahaan ini kini melebarkan sayap bisnisnya ke sektor energi melalui anak perusahaan baru, PT Jasa Tirta Energi (JTE). Langkah ini diambil untuk mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya air, khususnya dalam menghasilkan energi. Dengan adanya JTE, PJT1 akan lebih aktif dalam proyek-proyek yang melibatkan pemanfaatan air sebagai sumber energi.
Perusahaan Umum (Perum) Jasa Tirta I kembali membuka lowongan kerja terbaru untuk tahun 2024. Kesempatan ini sangat cocok bagi Anda yang memiliki latar belakang di bidang Teknik Sipil atau Teknik Pengairan dan ingin berkontribusi dalam pengelolaan infrastruktur air yang strategis di Indonesia.
Posisi Tersedia:
Staf Teknik Sipil / Teknik Pengairan (D4/S1)
Kualifikasi:
- Pendidikan: S1/D4 Teknik Sipil atau Teknik Pengairan dengan minimal IPK 3,00 (skala 4,00).
- Usia Maksimal: 30 tahun per 30 September 2024.
- Kemampuan Bahasa Inggris: Memiliki sertifikat TOEFL dengan skor minimal 450.
- Keahlian Teknik: Menguasai perangkat lunak teknik seperti AutoCAD, Ms. Project, dan sejenisnya.
- Warga Negara Indonesia yang beriman kepada Tuhan Yang Maha Esa.
- Setia kepada Pancasila, UUD 1945, serta NKRI dan Pemerintah Republik Indonesia.
- Tidak pernah terlibat dalam kegiatan yang mengkhianati negara.
- Tidak pernah dihukum karena melakukan tindak pidana.
- Tidak sedang berstatus sebagai ASN, anggota TNI, atau Polri.
- Sehat jasmani dan rohani, dibuktikan dengan surat keterangan dokter.
- Mampu melakukan perbuatan hukum secara sah.
Persyaratan Administrasi:
- Daftar riwayat hidup yang ditandatangani.
- Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK) yang masih berlaku.
- Ijazah dan transkrip nilai.
- Akta kelahiran atau surat keterangan lahir.
- Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang masih berlaku.
- Surat Keterangan Bebas Narkoba dari instansi berwenang.
- Referensi kerja (jika ada).
- Sertifikat TOEFL dan sertifikat penghargaan lainnya.
- Pas foto berwarna terbaru.
Cara Pendaftaran :
Jika anda memenuhi kualifikasi dari lowongan kerja Perusahaan Umum (Perum) Jasa Tirta I diatas, Segera kirim lamaran melalui tautan dibawah ini :